top of page
Writer's pictureterkiniicom

Anies Ingkar Janji Soal Rumah DP Nol Rupiah


Anies Baswedan (Tirto.id)

Terkini.com- Menurut salah satu Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gilbert Simajuntak mengkritik keputusan Anies Baswedan yang merubah batas gaji untuk orang-orang yang bsia membeli rumahd engan DP 0 rupiah. Batasannya berudah dari 7 juta menjadi 14 juta dan perubahan itu tertulis dalam draf perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2017-2022.


Hal ini dinilai Gilbert bahwa Anies tidak menepati janji kampanyenya di tahun 2017 lalu. Dikutip Terkini.com dari Cnnindonesia.com Gilbert mengatakan “Tentu tidak menepati janji dan itu kemudian yang korban orang yang memilih dia. Rakyat secara keseluruhan juga jadi korban,”


Gilbert juga mengatakan kemungkinan adanya kenaikan batas gaji dikarenakan penolakan dari salah satu Bank terkait pembayarannya kedepan. Tapi, hal ini belum bisa dipastikan dan harus ditanyakan lebih lanjut kepada Pak Anies.

Selain kenaikan gaji, ada juga yang di soroti dan sangat terlihat yaitu realisasi pembangunan rumah DP 0 rupiah ini selama 3 tahun terakhir baru mencapai 790 unit.

"Dia sudah tiga tahun lebih dapatnya cuman 790 unit. Sisanya kurang dari dua tahun. Lalu masalah berikut, apakah rumah yang dibangun udah terisi semua? Nyatanya kan tidak," ujarnya.

Comments


bottom of page